Siswa Siswi TK dan SD Akar Panrita Mamminasata, Raih Juara Pada Even Fancy Fair 95 Thn, Sanjo Smart Even
TargetNasional, Makassar —- Siswa Siswi TK dan SD Akar Panrita Mamminasata Raih Juara Pada Even Fancy Fair 95 Thn Sanjo Smart Even.
Pada even ini banyak sekali perlombaan- perlombaan yang diadakan diantaranya Lomba Menggambar, Mewarnai dan Olympiade Matematika Jenjang SD Level Kls 5-6 & Level Kls 3-4.
Hal ini ini disampaikan oleh Nursida. S,Pd selaku guru kelas pada awak media ini. Minggu ( 2023/09/02) 15:55.
Menurutnya, SD Akar Panrita Mamminasata, mengirim delegasi untuk berkompetisi pada even tersebut pada bidang Lomba Menggambar, Mewarnai, Olimpiade Matematika dan meraih Rangking 1.
“Pada even tersebut SD Akar Panrita Mamminasata berhasil meraih Juara Harapan 3 di bidang mewarnai gambar untuk tingkat TK atas nama Ahmad Isroil Mahmud, Juara 3 dibidang lomba menggambar atas nama Ambiyani Rohimah,” bebernya.
Kemudian dibidang Lomba Olimpiade Matematika SD Akar Panrita Mamminasata berhasil meraih Juara 1 atas nama Baladun Saaqieb & Juara 3 atas nama Mahmud Assidiq, untuk tingkat kelas 3 & 4.
“Sedangkan Lomba Olimpiade Matematika untuk tingkat Kelas 5-6 berhasil meraih Juara 1 (Gold Medal) atas nama Kaisar Restu Bumi,”. ungkap Nursida.S. Pd.( Sy@h)