UPT SPF SD Inpres Perumnas Antang III Makassar, Genjot Ekskul Dibidang Kepramukaan
TargetNasional, Makassar— Bertempat di halaman sekolah, sejumlah siswa – siswi UPT SPF SDI. Perumnas Antang III Kec. Manggala Kota Makassar terlihat tengah melakukan latihan ekstra kurikuler Dibidang Kepramukaan. Sabtu ( 2024/02/03 ).
Kegiatan ini, merupakan salah satu bentuk pengembangan karakter siswa agar mempunyai kepribadian dan kecakapan bakat yang terus-menerus digalakannya melalui kegiatan Ekstrakurikuler.
Menurut Andi Asriani.S,Pd ada beberapa yang bisa dilakukan dalam pengembangan karakter siswa melalui kegiatan ekskul diantaranya Ekskul bidang Kepramukaan, Seni Tari, Keagamaan, Paskibraka dan Vocal Group (Tarik Suara) dan lainnya.
Dibidang kepraramukaan, Kegiatan ini bertujuan untuk membentuk jati diri kita agar mempunyai kepribadian yang beriman, bertakwa, berakhlak mulia, berjiwa patriotik, taat hukum, disiplin, menjunjung tinggi nilai-nilai luhur bangsa, dan memiliki berkecakapan hidup sebagai kader bangsa dalam menjaga dan membangun Negara Kesatuan Republik Indonesia, mengamalkan Pancasila, serta melestarikan lingkungan.
Karna itu, wujud implementasinya saat ini sudah kami bentuk, saring yang anggota seluruh siswa- siswi, yang mana secara rutin pada setiap hari sabtu mereka melakukan atau mengelar latihan. Serta mencari bakat-bakat siswa dibidang ekstrakurikuler lainya.
“Untuk mencapai hasil maksimal sesuai program pleaining kedepannya, kami pun berinisiatif untuk terus meningkatkan kemampuan dan daya serap siswa sesuai dengan minat bakatnya (Sy@h)