Tingkatkan Kedisiplinan,Guru UPT SPF SD Inpres Nipa,Nipa Makassar, Jemput Siswa
Kamis, 2023/02/02 13:00

TargetNasional, Makassar – Guna meningkatkan disiplin para siswa. Guru dan staf UPT SPF SD Inpres Nipa-Nipa Kota Makassar menyambut kedatangan para peserta didik. Kamis, 2023/02/02.
Hal ini, terlihat saat awak media mengunjungi sekolah yang terletak di jalan inspeksi PAM Kec. Manggala Kota Makassar. Dimana guru dan staf telah stay digerbang masuk sekolah tepat pukul 7 Pagi.

Lastriyah S,.Pd.selaku kepala sekolah mengatakan, sesuai dengan program “Jagai Anakta” merupakan program yang patut kita dukung dan budayakan dilingkungan sekolah salah satunya budaya menjemput kedatangan siswa sebelum masuk kelas, hal ini merupakan salah satu bentuk perhatian pihak sekolah kepada siswa.
“Menjemput siswa juga sudah menjadi kegiatan yang rutin kami lakukan, apalagi belum lama ini, Walikota Makassar “Danny Pomanto” launching program “Jagai AnakTa” tuturnya saat ditemui di ruang kerjanya. Kamis ( 2023/02/02).
Lastriyah berharap, semoga dengan adanya rutinitas jemput siswa, dapat meningkat kedisiplinan diri yang lebih baik lagi, baik itu bagi peserta didik maupun guru – guru, ungkapnya. (Red)