Siswa SD APM Gelar Cooking Day Membuat Aneka Macam Jenis Kue Dan Minuman Tradisional
TARGETNASIONAL, MAKASSAR—- SD Akar Panrita Mamminasata Kecamatan Kota Makassar, melakukan kegiatan Cooking Day pada hari Jum’at 1 November 2024.
Kegiatan ini bertujuan untuk mengembangkan keterampilan praktis dan meningkatkan kekompakan serta kerjasama tim di antara para siswa.
Kegiatan ini diikuti oleh siswa(i) kelas 1-6 di dampingi oleh wali kelas masing-masing. Kelas 1 membuat es buah campur, kelas 2 membuat kue getas, kelas 3A membuat kue dadar, kelas 3B membuat kue petulo, kelas 4 membuat kue klepon, kelas 5A membuat kue cenil, kelas 5B membuat kue pisang epe dan kelas 6 membuat kue getuk lindri.
Seluruh rangkaian kegiatan yang diikuti peserta didik ini sesuai dengan tema pembelajaran kelas yakni “Makanan dan Minuman Tradisional”.
Dalam keterangan tertulisnya pada media ini, Nursidah S Pd.Gr menjelaskan bahwa kegiatan intrakurikuler yang menggabungkan beberapa materi di kelas untuk dipelajari peserta didik.
Menurutnya, dengan belajar Cooking Class, anak anak belajar ilmu SOCIAL tentang budaya kuliner di Indonesia, dengan SAINS anak anak mengenal wujud zat seperti macam macam adonan, dengan MATEMATIKA anak anak belajar mengukur berat benda, dengan BAHASA INDONESIA anak-anak belajar mempresentasikan karya dengan TIK belajar membuat bahan presentasi dll.
Cooking Class memberikan pengalaman belajar lintas ilmu kepada siswa sebagai bekal kecakapan hidup.
Proses kegiatan ini ulas Nursidah, diawali dengan pengenalan berbagai macam kue tradisional yang ada di Indonesia, kemudian setiap kelas berdiskusi jenis kue yang akan dibuat, proses pembuatan, membuat penyajian dan terakhir presentasi tiap kelas. ( Sy@h)