Kepala UPT SPF SMPN 40 Makassar Buka Pesantren Ramadhan Dan Peringati Hari Kebudayaan Makassar
Senin, 1 April 2024 TARGETNASIONAL, MAKASSAR—— Kepala UPT SPF SMPN 40, H. Ahmad Lamo. S,Pd., M,Pd membuka secara langsung pelaksanaan kegiatan Pesantren Kilat Ramadhan 1445 Hijriah sekaligus peringati hari kebudayaan Kota Makassar yang ke enam.Kegiatan ini dilaksanakan di Mesjid Nurul Fathin dan diikuti oleh seluruh Staf Dewan Guru dan Pegawai serta Siswa-Siswi kelas VII, VIII dan IX. Rabu ( 2024/04/01).
H.Ahmad Lamo selaku kepala sekolah menyampaikan Program Pesantren Ramadhan yang tengah dilaksanakan hingga beberapa hari mendatang merupakan program rutin tahunan saat Ramadan. Dalam kegiatan pesantren kilat berbagai materi menarik akan diberikan kepada peserta didik mengandung wawasan dan pengetahuan sebagai pesan positif yang ditinjau dari segi agama Islam.
“Semua peserta didik akan diarahkan agar terbiasa melakukan amal soleh dan berbuat baik,” jelasnya.
Karena itu sambungnya, melalui pesantren Ramadhan diharapkan akan membawa dampak positif dalam hal pengembangan akhlak dan karakter siswa sehingga setelah mengikuti pesantren kilat seluruh peserta didik dapat memfokuskan diri melakukan hal-hal yang bermanfaat (*)