Mahasiswa Program MBKM DI UPT SPF SD Inpres Tello Baru 1/1 Makassar Akhiri Masa Tugasnya
Rabu, 2023/12/06 TARGET NASIONAL,MAKASSAR— 5 Orang Mahasiswa peserta kampus mengajar dalam program Merdeka Belajar Kampus Merdeka tahun 2023 hari ini telah berakhir masa tugasnya mengajar di SD Inpres Tello Baru 1/1 Kecamatan Panakkukang Kota Makassar. Senin ( 2023/12/06 ).
SD Inpres Tello Baru 1/1 Makassar tersebut merupakan lokasi tujuan penempatan Mahasiswa kampus mengajar yang berasal dari Universitas Megarezky sebayak 2 orang, UNM 2 orang dan UIT 1 orang. Mereka bertugas mengajar selama lebih kurang 5 bulan.
Pada Media ini, Andi Agus.S,Pd, selaku Kepala Sekolah menyampaikan, Program MBKM ini adalah suatu kebijakan yang dikeluarkan oleh Kemendikbud magang di sekolah yang biasa dinamakan sebagai Kampus Mengajar. Selama mengajar, Adik-adik telah menunjukan didikasinya yang luar biasa.
Untuk itu pada kesempatan ini atas nama keluarga besar SD Inpres Tello Baru 1/1 mengucapkan rasa terima kasihnya pihak kampus, atas kerjasama yang baik selama adik- adik mahasiswa bertugas di sekolah ini tentu kami telah memberikan catatan yang baik.
“Selama bertugas telah memberikan nuansa yang berbeda sesuai dengan ilmu yang mereka miliki,” ucapnya.
“Pengalaman yang berharga selama berada di sekolah ini, jadikanlah bekal, pengalaman bukan sebagai akhir, tapi baru awal didalam menekuni dunia kerja khususnya didunia pendidikan,” tambahnya.
Dengan usainya masa tugas dalam acara penarikan ini lanjut Andi Agus katakan, Bukanlah akhir tapi awal mereka berkipra, merupakan titik awal berkipra kedepanya untuk menjadi lebih baik.
“Karna inilah dunia kerja yang sebenarnya, mereka belajar di sekolah ini, dalam artian mereka melihat situasi kerja seperti apa selama satu semester,” tutupnya.(sy@h)