Uji Kemampuan Akademik Siswa, UPT SPF SD Inpres Kantisang Makassar Laksanakan PTS
Selasa, 2023/03/14 21:31
TargetNasional,Makassar – Peserta didik UPT SPF SD Inpres Kantisang Kec. Tamalanrea Kota Makassar, mengikuti Penilaian Tengah Semester Genap tahun ajaran 2023, Selasa (14/03/23) Pagi.
Kegiatan tersebut berlangsung dimasing – masing ruang kelas berjalan dengan tertib, tenang dan lancar serta diawasi langsung oleh masing – masin guru kelas.
Kepada media ini Hj. Arnida. S, Pd selaku kepala sekolah mengatakan bahwa mulai hari Senin 13 Maret kemaren, PTS dilaksanakan secara serentak bagi seluruh sekolah tingkat SD se – Kota Makassar.
Menurutnya, PTS dilaksanakan sebagai bentuk penilaian kemampuan kompetensi yang dimiliki oleh para peserta didik sesuai dengan standar sekolah.
Semoga dalam pelaksanaan ujian yang akan berlangsung beberapa hari ini dapat berjalan dengan baik dan berharap para peserta didik akan mudah menjawab soal – soal yang di berikan. Ujarnya. (Sy@h)