UPT SPF SDI.Tello Baru Laksanakan PAS Ganjil 2024-2025
TARGETNASIONAL, MAKASSAR—– Untuk mengukur pencapaian peserta didik setelah melaksanakan kegiatan pembelajaran selama satu semester maka dilakukan Penilaian Akhir Semester (PAS). Penilaian ini wajib dilaksanakan oleh guru. Seperti halnya terlihat di UPT SPF SDI. Tello Baru Kecamatan Panakkukang Kota Makassar di bawah komando, Asril Wahyudi. S, Pd.,M.Pd.
Pada media ini, Asril Wahyudi selaku Kepala Sekolah menjelaskan, PAS Ganjil Tapel 2024- 2025 ini adalah agenda rutin tahunan yang dilaksanakan dalam satu Semester. Untuk menilai dan mengevaluasi pembelajaran yang dilakukan antara guru dan siswa, dalam kurung waktu satu semester.
Sesuai jadwal, kegiatan penilaian akhir semester ini dimulai hari ini, Senin tanggal 9 – Jum’at 13 Desember 2024 mendatang setiap harinya dimulai dari pukul 07.30 WIB s.d. 11.30 WIB dan diawasi langsung oleh panitia penilaian akhir semester.
“Hasil penilaian akhir semester selanjutnya diolah dan dianalisis untuk mengetahui ketuntasan belajar peserta didik. Hasil penilaian ini dapat dimanfaatkan untuk program remedial, pengayaan, dan pengisian rapor,”. Tutup Enung. (Sy@h)